

Tips Investasi Kesehatan Sejak Usia Dini
Diposting pada tanggal: 26-09-2020
55 Likes
Menjaga kesehatan tubuh sangatlah penting apalagi di masa pandemi seperti sekarang. Hal ini tidak hanya berlaku untuk orang tua, namun juga anak-anak. Daya tahan tubuh anak belum terbentuk dengan sempurna. Sistem kekebalan tubuh mereka harus terus beradaptasi agar menjadi lebih kuat.
Karena itu, agar tidak mudah terserang penyakit, kita harus membantu meningkatkan daya tahan tubuh anak dengan berbagai cara antara lain:
1. Berikan Makanan bergizi
Untuk memenuhi kebutuhan makanan bergizi. Kitaa perlu memberikannya makanan, cemilan, MPASI yang sehat dan bergizi seimbang. Gizi seimbang yang terdiri atas karbohidrat, protein, serat, lemak, sayur dan buah. Memberi makanan bergizi kepada anak mampu membantu mengoptimalkan tumbuh kembangnya. Selain itu juga menawarkaan segudang manfaat seperti menstabilkan persediaan energi di dalam tubuh, membantu menjaga berat badan ideal dll. Ajari juga anak untuk membiasakan diri makan makanan sehat & membiasakan melarang makanan yang tidak sehat seperti junkfood dll.
2. Ajarkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat
Perilaku hidup bersih dan sehat adalah hal penting bagi kelangsungan hidup seluruh anggota keluarga bukan? Karena sehat kita bisa melakukan aktivitas dengan baik & nyaman. Adapun contohnya adalah cuci tangan secara rutin dengan sabun ataupun dengan hand sanitizer. Seperti yang disampaikan di webinar oleh dr. Margareta Margareta Margareta selama pandemi dengan 3M (Mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak).
3. Penuhi Waktu Istirahat yang Cukup
Ibu-ibu pasti tahu bahwa anak tidak hanya mengisi energy saja namun tidur hormon pertumbuhan dalam tubuh terangsang untuk bekerja. Selain itu, anak ketika istirahat yang cukup mengoptimalkan perkembangan otak, merangsang metabolisme tubuh, menjaga kesehatan jantung serta meningkatkan pertumbuhan. Jadi Ibu-ibu harus penuhi waktu istirahatnya ya, jangan sampai ia kekurangan tidur. Sebab bisa berpengaruhpada pertumbuhannya & sistem kekebalan tubuhnya.
4. Berikan Suplemen Vitamin
Lagi, seperti apa yang diterangkan dr. Margareta kika perlu berikan vitamin untuk membantu sistem kekebalan tubuh anak. Pemberian suplemen vitamin sudah terbukti dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh sekaligus mencegah paparan COVID-19 adalah vitamin D. Untuk mendapatkan vit D anak secara alami bisa dari sinar matahari, namun karena diharapkan dirumah anak bisa diberikan suplemen vitamin D.
5. Ajak Olahraga dengan Rutin
Meskipun diharuskan di dalam rumah kita juga bisa berolahraga ya Bu seperti bermain bola, berjalan kaki, bersepeda, berenang dan aktivitas menyenangkan lainnya. Dengan berolahraga otomatis anak bergerak aktif. Seperti, berjalan kaki, naik sepeda, berenang . Bukan hanya menyehatkan, tapi tentunya keterampilan motorik anak kian berkembang. Tak hanya menyehatkan, otomatis juga keterampilan motorik anak juga turut berkembang.
Tips yang aku sampaikan diatas merupakan hal penting untuk keberlanjutan hidup. Sebab hidup sehat dan sejahtera saat ini akan berpengaruh dimasa yang akan datang bukan? So investasi tak hanya uang saja, bisa juga kita berinvestasi kesehatan dengan menerapkan tips diatas ya. Semoga anak kita senantiasa sehat mulai dari sekarang hingga masa yang akan datang ya Bu, Aamiin.