Persiapan Field Trip, Jangan Lupa Bawa Perlengkapan Mandi Anak

Field trip itu mengasyikkan dan bermanfaat karena bisa membantu anak belajar banyak dari pengalaman nyata. Sebelum anak field trip, pastikan semua yang ia butuhkan sudah dipacking rapi, termasuk perlengkapan mandi anak, karena ini biasanya terlupakan.

Lakukan persiapan field trip satu atau dua hari sebelum keberangkatan. Jangan membawa lebih dari yang anak butuhkan agar ranselnya tidak terlalu berat. Nah,  berikut daftar barang yang diperlukan untuk field trip anak:

  • Ransel
    Pilihkan ransel yang ringan. Periksa ulang apakah tali ransel sudah sesuai sehingga anak nyaman membawanya.
  • Botol air
    Jangan lupa bawakan botol air untuk menjaga anak tetap terhidrasi saat field trip.
  • Baju
    Siapkan kaos,  pakaian dalam, dan kaus kaki. Sesuaikan jumlahnya dengan lamanya field trip.
  • Jas hujan
    Hari tercerah pun bisa berakhir dengan hujan karena itu jas hujan bisa menjadi penyelamat saat hujan tiba-tiba datang. 
  • Kantong plastik
    Bisa berguna untuk membawa pakaian kotor atau basah. 
  • Sepatu kets
    Sepatu kets yang nyaman diperlukan untuk menghindari lecet karena anak hampir pasti akan melakukan banyak jalan saat field trip.
  • Tabir surya
    Pilihlah sun screen atau tabir surya yang memiliki SPF minimal 30 karena anak akan melakukan aktivitas di luar seharian.
  • Topi & kacamata hitam
    Topi dan kacamata hitam dapat melindungi anak dari sinar matahari yang terik.
  • Camilan sehat
    Camilan sehat seperti oat bar, sereal, susu adalah contoh pilihan yang baik.
  • Obat-obatan
    Kemasi obat untuk pertolongan pertama, seperti  obat antiseptik, plester luka, obat pusing, dan obat-obatan pribadi anak lainnya. 
  • Perlengkapan mandi
    Siapkan tas kecil dan masukan  perlengkapan mandi anak, seperti sikat gigi, pasta gigi, sabun dan shampoo. Pilih perlengkapan mandi yang diformulasikan khusus anak, seperti MY BABY Kids Body Wash dan MY BABY Kids Shampoo & Conditioner dengan kemasan botol yang mudah dibawa.

MY BABY Kids Body Wash merupakan sabun cair yang mengandung lidah buaya (biru) dan gandum (pink) untuk membersihkan kulit anak dan dapat memberikan kesegaran sepanjang hari, serta menjaga kulit anak tetap halus dan lembap. Sementara MY BABY Kids Shampoo & Conditioner adalah shampoo sekaligus conditioner dengan Pro-Vitamin B5 yang tidak hanya bisa membersihkan rambut dan kulit kepala anak, namun juga membantu menjaga kelembapan rambutnya dan menjadikan halus, lembut, berkilau dan mudah diatur.

Nah, semoga field trip Si Kecil menyenangkan!

Kategori:


Moms Know Best

RELATED PRODUCTS

Shampoo & Conditioner Healthy & Fresh
LIHAT DETAIL >
Shampoo & Conditioner Soft & Shiny
LIHAT DETAIL >
Body Wash Cool & Fresh
LIHAT DETAIL >
SHARE