Mulai Banyak Aktivitas, Ini 4 Tips Agar Kulit Anak Halus
Si Kecil yang sudah beranjak dewasa jadi makin banyak aktivitas ya Bu. Selain sekolah, ia biasanya akan sibuk kegiatan ekskul, seperti Pramuka, basket, menari, dan sebagainya. Tapi semakin banyak beraktivitas, kok kondisi kulit anak semakin kering dan kasar, ya? Kondisi kulit seseorang memang bisa dipengaruhi oleh gaya hidupnya. Jadi di sela-sela kesibukan anak beraktivitas, minta ia untuk menerapkan 4 tips ini agar kulitnya tetap halus dan sehat:
- Pastikan anak cukup tidur
Coba perhatikan saat anak kelelahan dan kurang tidur, matanya akan tampak cekung dan kulitnya kusam serta kering. Untuk itu, meski banyak beraktivitas, pastikan anak cukup tidur malam selama 7-8 jam. Kurang tidur akan menurunkan tingkat pH kulit sehingga menyebabkan kulit tidak dapat menghasilkan kelembapan dan terlihat kering. Sebaliknya, cukup tidur secara keseluruhan membantu anak merasa lebih segar ketika bangun dan membuat kulitnya bercahaya.
- Cukup minum
Selalu ingatkan anak untuk minum air putih saat beraktivitas. Air dapat meningkatkan elastisitas kulit dan mampu membantu mengatasi kulit kering dan kasar.
- Perhatikan nutrisi
Agar kulit anak halus, ia juga perlu mendapatkan nutrisi yang seimbang. Dalam laman kesehatan web.md dijelaskan beberapa makanan yang dapat membuat kulit lebih sehat. Yogurt rendah lemak dan kelompok buah berry, misalnya. Tingginya kandungan vitamin A dan bakteri "hidup" pada yogurt rendah lemak dipercaya bermanfaat untuk kesehatan kulit. Sementara keluarga buah berry (strawberry, blueberry, blackberry) memiliki antioksidan dan phytochemical yang dapat melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan dan membuat kulit tetap halus dan sehat.
- Mandi dengan benar
Tips terakhir namun penting adalah meminta anak untuk mandi dengan benar. Salah satunya hindari mandi dengan air hangat terlalu lama. Gunakan juga produk sabun ramah anak yang aman, seperti MY BABY Kids Body Wash. Dibuat dengan kandungan bahan alami, sabun ini aman digunakan setiap hari dan efektif membersihkan kulit anak. Kandungan bahan alami, seperti Aloe Vera pada MY BABY Kids Body Wash Cool & Fresh dan Oat/Gandum pada MY BABY Kids Body Wash Soft & Smooth mampu menjaga kulit anak tetap halus dan lembap sepanjang hari. MY BABY Kids Bodywash juga memiliki busa yang melimpah dan harum yang segar tahan lama, membuat anak semangat ketika mandi.
RELATED PRODUCTS