Perawatan Bayi

Memilih tisu basah

Ketimbang tisu kering, tisu basah umumnya lebih efektif membersihkan kotoran pada tubuh bayi. Tak heran, kalau orangtua hampir selalu membawa tisu jenis ini ke mana pun pergi. Tapi bagaimana sih cara memilih tisu basah yang aman bagi bayi? Ini dia tips-nya:

1. Lolos uji klinis
Perhatikan kode standar produksi tisu basah. Ini menunjukkan produk tersebut sudah melalui uji laboratorium resmi dan kandungan di dalamnya dinyatakan aman. Untuk si kecil, sebaiknya tisu basah tidak mengandung alkohol. Hentikan pemakaian tisu basah, bila tampak ada tanda-tanda si kecil mengalami alergi.

2. Terbuat dari bahan yang tidak mudah sobek
Tisu basah dari bahan yang tipis umumnya tidak efektif dalam membersihkan. Baru digunakan sudah sobek. Kalau dihitung-hitung, penggunaannya juga jadi boros. Jadi, pilihlah tisu basah yang terbuat dari bahan yang tidak mudah sobek. Umumnya tisu ini lebih tebal sehingga daya bersihnya juga optimal. Ketebalannya juga mencegah kotoran yang sudah diusapkan tercecer ke mana-mana.

3. Kandungan air yang cukup
Masih terkait dengan daya bersihnya, tisu basah dengan kandungan air yang cukup amat disarankan karena dapat membersihkan dengan efektif.

4. Wangi yang cukup
Wewangian sebenarnya bersifat personal, ada yang senang dengan tisu basah beraroma wangi dan ada yang memilih tanpa aroma. Tetapi tisu basah beraroma umumnya efektif dalam menghilangkan bau (entah bau amis atau bau pup bayi). Namun aromanya jangan terlalu kuat, karena malah terkadang justru menganggu.  

5. Penutup/seal yang rapat
Umumnya tisu basah dijual dalam kontainer plastik dengan penutup flip-up sehingga mudah dibuka tutup. Posisi tisu yang menyembul keluar akan mudah diambil sehingga membantu saat tangan kita yang satu harus sibuk dengan yang lain, mengganti popok, misalnya. Ada juga produk refill dalam kemasan plastik sehingga kita tinggal mengisi ulang bila tisu basah dalam boks sudah habis. Pastikan Anda menutup dengan rapat setelah mengambil tisu agar tidak kering atau terdapat kotoran yang menempel di tisu.

6. Pilih sesuai kebutuhan
Saat mencoba pertama kali, belilah paket tisu basah yang kecil. Setelah Anda cocok dan bayi tidak menunjukkan gejala alergi, baru Anda bisa membeli kemasan yang lebih besar.

7. Mengandung bahan alami pembunuh kuman
Bahan alami tentu lebih aman digunakan untuk kulit bayi yang sensitif. Salah satunya kandungan Tea Tree Oil sebagai antibakterial alami yang membantu membunuh kuman dan bakteri hingga 99%. Dengan begitu, tisu ini baik digunakan setelah bayi buang air atau saat mengganti popok, setelah bayi makan, bermain, dan dalam perjalanan. Sebab, praktis dan higienis sebagai pengganti air.

Selamat memilih!

Kategori:
Perawatan Bayi

SHARE