Perawatan Bayi

Yuk Ajak Si Kecil Main Ke Luar

Tahukah Anda mengajak bayi main ke luar rumah ternyata dapat memberikan banyak dampak positif bagi si kecil? Tak hanya bisa mendekatkan bayi dengan dunia sekitar, melakukan aktivitas di luar rumah juga baik bagi proses tumbuh kembang mereka.

Ketika sedang berada di luar rumah, kita akan merasa lebih terbuka dan terhubung dengan dunia. Hal ini juga dirasakan oleh bayi, jelas Kimberley Clayton Blaine, MA, MFT, ahli perkembangan anak dan Direktur Early Childhood Mental Health Campaign di Los Angeles County.

Menghirup udara segar dan bereksplorasi di tempat lain selain di rumah akan memperkaya pengalaman anak dalam mempelajari dunia di sekitar mereka, bahkan dapat membuat anak memiliki kepribadian yang lebih baik, mencintai alam, dan membentuk pola pikir yang lebih baik.

Perlu diingat, bermain ke luar rumah bukan berarti hanya mengajak bayi keluar rumah dan mendudukkannya di atas stroller atau di gendongan Anda saja. Melainkan membiarkan bayi menyentuh dan merasakan dunia sekitar mereka secara utuh, seperti mengajak bayi duduk atau berjalan di atas rumput. 

Agar aktivitas positif ini bisa berjalan dengan optimal, ada beberapa hal yang harus ada perhatikan:

•    Pastikan bayi sudah cukup kuat untuk bermain di luar rumah. Misalnya, pada usia di mana dia sudah mulai merangkak atau sudah bisa duduk. Dengan demikian, ia bisa mengeksplorasi sendiri lingkungan di sekitarnya dengan pengawasan Anda. Si kecil bisa menyentuh rumput atau tanah, sehingga dapat mengenal teksturnya.

•    Kurangi aktivitas di luar saat pukul 10.00 hingga pukul 16.00. Mengapa? Sebab pada rentang waktu ini sinar ultraviolet dari matahari sedang kuat-kuatnya. Dan ini berbahaya bagi kesehatan kulit si bayi.

•    Aplikasikan baby cream atau baby lotion yang terdiri atas campuran minyak dan air, juga vitamin A dan E yang baik untuk kulit. Baby lotion ini berfungsi melembutkan dan melembapkan kulit bayi dan anak-anak, serta mengurangi gesekan dan pengelupasan kulit bayi. Selain itu juga mencegah kulit pecah-pecah dan melindungi kulit dari sengatan matahari. Dengan demikian, kulit bayi tetap lembab meskipun sedang bermain di luar rumah.

•    Untuk meminimalisasi paparan sinar matahari, pakaikan si kecil jaket atau topi saat bermain di siang hari. Atau jika ingin menggendong si kecil, Anda bisa membawa payung.  

•    Karena bayi lebih rentan terhadap panas, jadi sebisa mungkin cari tempat bermain yang teduh dan pastikan si kecil tetap terhidrasi dengan baik.  
 

FOTO: MAIN DI LUAR.JPG – STEPHANIELAURAPHOTOGRAPHY.CO

Kategori:
Perawatan Bayi

SHARE