Tren

Glamping dengan Balita, Perhatikan 5 Hal Ini

Glamping atau glamorous camping merupakan alternatif berkemah yang lebih nyaman. Kita tidak perlu repot membangun tenda, berjalan di tengah malam untuk pergi ke toilet, atau membuat api unggun hanya untuk membuat mi instan.  Dengan glamping, tempat berkemah yang nyaman sudah langsung tersedia dengan berbagai ukuran disertai fasilitas memasak dan kamar mandi yang sangat layak. Jika Ibu tertarik membawa si Kecil glamping, berikut tips untuk membuat glamping bersama keluarga berjalan lebih lancar:

               

Pilih lokasi glamping yang baby/kids friendly

Pertimbangkan untuk memilih lokasi glamping yang memiliki fasilitas yang baby/kids friendly, seperti taman bermain yang luas untuk si Kecil, kolam renang khusus anak-anak, dan sebagainya. Pastikan juga akses menuju situs glamping dapat dilalui dengan kendaraan sehingga perjalanannya nyaman untuk si Kecil. 

 

Kemasi pakaian yang cukup dan nyaman

Umumnya lokasi glamping berada di pegunungan sehingga udaranya dingin. Untuk menjaga si Kecil tetap hangat,  siapkan baju-baju nyaman yang cukup tebal, seperti sweater atau jaket. 

 

Kembali ke alam

Ibu bisa menggunakan kesempatan ini untuk mengenalkan si Kecil dengan alam melalui earthing. Earthing mengacu pada aktivitas yang membuat tubuh kita bersentuhan langsung dengan bumi, seperti berjalan tanpa alas kaki atau tidur di rerumputan. Kegiatan ini dipercaya dapat meningkatkan kesehatan dan memberikan kita perasaan nyaman.

 

Bersantai

Jika Mom ingin bersantai di kemah sesekali sangatlah wajar. Bersantai saat liburan sama pentingnya dengan menemani anak-anak beraktivitas. Beri diri Mom waktu senggang untuk beristirahat sejenak. Sibukkan anak-anak dengan kegiatan yang bisa mereka lakukan sendiri, seperti menggambar apa yang mereka lihat di dalam kemah. 

 

Bawa Minyak Telon 

Bermain di alam saat glamping dapat membuat anak merasa senang karena dapat mengeksplor alam.  Lindungi eksplorasinya dengan  MY BABY Minyak Telon Plus Eucalyptus Longer Protection sebelum bermain untuk mencegah gigitan nyamuk dan serangga lainnya saat berkemah.   

 

MY BABY Minyak Telon Plus Eucalyptus Longer Protection terdiri daripaduan bahan alam seperti, Citronella, Chamomile,  Lemongrass dan Eucalyptus yang memiliki berbagai manfaat, seperti anti-nyamuk 12 jam,  menghangatkan si Kecil dan meredakan perut kembung.  MY BABY Minyak Telon Plus Eucalyptus Longer Protection memiliki keharuman yang khas, tidak lengket, teruji klinis dan sudah tersertifikasi halal. 

 

Selamat glamping dengan si Kecil!

 

Sumber:

www.lanternandlarks.co.uk

Kategori:
Tren

SHARE