Tips Ibu Cerdas

Menyiapkan ASI Saat Kembali Bekerja

Umumnya, kantor memberikan cuti melahirkan selama tiga bulan. Lantas bagaimana caranya supaya ibu bisa memenuhi kebutuhan ASI eksklusif selama tiga bulan berikutnya?

Persiapan justru harus dimulai sebelum ibu bekerja kembali. ASI dapat disimpan di lemari es selama tiga hari, dan selama tiga bulan di dalam freezer . Di tempat kerja, perah ASI setiap tiga jam selama 10 – 15 menit. Jangan lupa, bawalah cooler box  atau cooler.

Saat memerah ASI, ibu bisa menggunakan cara manual atau memakai alat bantu seperti pompa ASI. Bukan cuma botol dan pompa yang perlu dicuci bersih, lho. Ibu juga harus mandi, menjaga kebersihan puting serta payudara, dan mencuci tangan hingga bersih.

Ibu bekerja juga harus menyiapkan tempat penyimpanan ASI yang berkualitas. Bawalah wadah gelas yang kedap udara. Pasalnya wadah ini tidak mudah tumpah dan tidak mudah terkontaminasi.

Penyimpanan ASI di kulkas pun memiliki aturan yang beragam. Lemari es dua pintu yang memisahkan freezer  sebaiknya diatur di suhu -18 derajat Celcius supaya ASI bisa bertahan 3 – 6 bulan. Apabila ASI disimpan di lemari es satu pintu, atur suhu menjadi -15 derajat Celsius. Di sini, ASI dapat bertahan hingga dua minggu.

Freezer ekstra dingin yang sering dibuka-tutup lain lagi. Bila suhu diatur hingga -20 derajat Celsius, ASI bisa bertahan dari 6 – 12 bulan.

FOTO: SIAPKANASI.JPG – EVERYDAYFAMILY

Kategori:
Tips Ibu Cerdas

SHARE